Andrologi atau kesuburan pria adalah salah satu cabang ilmu kedokteran yang menangani kesehatan sistem reproduksi pria. Seperti halnya wanita memiliki dokter spesialis obgyn, para pria memiliki dokter spesialis andrologi.
SamMarie Family Healthcare menyediakan layanan pemeriksaan kesuburan pria, diantaranya : 1. Layanan pemeriksaan andrologi Layanan pemeriksaan andrologi meliputi infertilitas pria, disfungsi ereksi, hipogonadotropik â Hipogonadism, KB Pria, dan male Aging 2. Analisa sperma Analisis sperma adalah pemeriksaan untuk mengetahui keadaan sperma yang diproduksi pria. Pemeriksaan sperma meliputi volume air mani, viskositas atau konsistensi, jumlah sperma total, jumlah sperma total per volume semen, jumlah sperma normal dan abnormal (dalam %), koagulasi dan pencairan, fruktosa, kadar pH, jumlah sperma yang belum matang, dan jumlah sel darah putih. 3. USG Tetis USG testis adalah metode yang aman untuk mengamati dan mendiagnosis kelainan pada testis. Alat ini bekerja menggunakan gelombang suara untuk menciptakan gambar dari skrotum atau testis. Berikut adalah beberapa kelainan pada testis yang dapat didiagnosis dengan USG testis, yaitu menemukan testis yang tidak turun, mengidentifikasi rasa nyeri atau pembengkakan pada testis, mendeteksi adanya varikokel (varises pada testis), dan melihat kemungkinan torsis testis (testis bengkok). 4. Tes hormon laki-laki Setelah berusia 30 tahun ke atas, kadar hormon akan berkurang sekitar satu persen tiap tahunnya. Dokter akan merekomendasikan untuk memantau kadar hormon testosteron tiap lima tahun sekali, yang dimulai sejak pria berusia 35 tahun. Jika diketahui bahwa Anda memiliki kadar hormon yang terlalu sedikit atau mengalami gejala rendahnya kadar hormon testosteron, dokter mungkin akan menganjurkan terapi hormon. Pada pasangan yang mengalami infertilitas, sekitar 35% disebabkan oleh pria, 35% disebabkan oleh wanita, 20% disebabkan oleh kombinasi pria dan wanita, dan 10% merupakan penyebab yang tidak dapat dijelaskan. Apabila anda memiliki masalah yang berkaitan dengan kesuburan pria, maka silakan datang dan konsultasikan kepada dokter spesialis andrologi di SamMarie. Kami menyediakan fasilitas lengkap seperti cek kesuburan pria, analisis sperma, terapi hormon, dan ILS (Imunisasi Leukosit Suami). Hubungi 021 7211 305 untuk informasi lebih lanjut.
Artikel Terkait :
|
Location : Jalan Wijaya I No.45Email : [email protected]