RSIA SAMMARIE WIJAYA
Call Us : 021 - 721 1305
Location : Jalan Wijaya I No.45Email : contact.samwijaya@sammarie.com
  • Home
    • Tentang Kami
    • Sejarah
  • Layanan
    • Obstetri & Ginekologi
    • Andrologi & Kesuburan Pria
    • Kesehatan Anak
    • Kesehatan Kulit & Kecantikan
    • Kesehatan Gigi & Mulut
    • Kesehatan Gizi Dewasa
    • Dokter Umum
    • Rawat Inap
    • Laboratorium Umum
  • Jadwal Dokter
    • Profil Dokter
  • Layanan Khusus
    • Inseminasi
    • Bayi Tabung
    • Andrologi
    • PCOS
    • Fertility Check
    • Prenatal Screening
    • Skin Rejuvenation
    • Psoriasis
  • promo & artikel
    • Promo
    • Artikel Kesehatan
    • Kerjasama Asuransi
    • Event & Seminar
  • Contact Us

Manfaat Tabir Surya

1/25/2021

0 Comments

 
Picture
​Memiliki wajah yang cantik, sehat, bersih dan awet muda tentunya dapat meningkatka rasa percaya diri. Setiap wanita pastinya ingin tahu cara merawat wajah terlebih untuk anda yang lebih sering beraktivitas diluar ruangan. Karena paparan sinar matahari yang terus-menerus menerpa kulit memiliki efek yang kurang baik, seperti kulit menggelap, kusam, hingga munculnya tanda-tanda penuaan dini. 


Read More
0 Comments

Apa Itu Pemeriksaan TORCH

1/5/2021

0 Comments

 
Picture
Fungsi pemeriksaan TORCH

Pemeriksaan TORCH dilakukan untuk mendeteksi keberadaan penyakit infeksi pada ibu hamil/calon ibu hamil. TORCH merupakan singkatan dari 4 (empat) jenis penyakit infeksi utama yang dideteksi, yaitu Toxoplasma, Rubella, Cytomegalovirus, dan Herpes simplex. Apabila salah satu saja dari seluruh jenis penyakit infeksi ini menjangkit ibu hamil, dampaknya sangat berbahaya bagi janin yang dikandung.

Penyakit yang dideteksi TORCH
Berikut adalah detil mengenai penyakit infeksi yang dideteksi lewat TORCH dan bahayanya apabila tidak ditangani :

1. Toksoplasmosis Parasit
Toxoplasma gondii adalah penyebab dari penyakit toksoplasmosis atau sering disingkat toxo. Infeksi toxo disebabkan oleh hewan sekitar ibu hamil, seperti kucing, anjing, burung, tikus, dna lainnya. Infeksi ini seringkali tidak disertai gejala spesifik, hanya influenza, lelah, atau demam. Namun pada ibu hamil, efek pada kandungan bisa terjadi flek, janin tidak berkembang, hamil anggur, atau keguguran. Selain itu, toxo juga tidak menular kepada pasangan, tetapi diturunkan kepada keturunan. Keturunan yang terinfeksi toxo bisa mengalami kelainan seperti epilepsi atau cacat.

2. Rubella
Virus rubella atau disebut campak Jerman memiliki gejala ruam merah pada kulit dan lebih ringan daripada campak. Namun, rubella membahayakan janin karena dapat menyebabkan kelainan jantung, tuli, gangguan penglihatan, infeksi paru, kelainan darah, dan keterlambatan pertumbuhan. Media penyebaran rubella adalah melalui liur, seperti batuk, bersin, sampai berbagi minuman dan makanan dengan piring dan gelas yang sama dengan penderita Rubella. Sama halnya jika seseorang menyentuh mata, hidung, atau mulut setelah memegang benda yang terkontaminasi virus Rubella. Cara mencegah penyakit ini adalah dengan vaksin.

3. Cytomegalovirus
Infeksi virus cytomegalovirus dapat ditularkan melalui cairan tubuh penderita seperti air ludah atau air susu ibu kepada bayinya. Gejala yang dialami seperti demam, tubuh lelah, nyeri otot dan tenggorokan, serta pembengkakan kelenjar getah bening. Cytomegalovirus dapat bertahan lama di tubuh penderita bahkan bisa seumur hidup tanpa mengalami gejala yang parah. Namun apabila ibu hamil terkena virus ini, bahayanya adalah bayi bisa kehilangan pendengaran, gangguan penglihatan, pneumonia, sampai kelainan mental.

4. Herpes Simplex
Virus herpes ditandai dengan bintik-bintik pada tubuh dan alat genital. Herpes simplex atau HSV terbagi menjadi 2 yaitu HSV-1 yang menyebabkan iritasi pada mulut dan wajah, dan HSV-2 yang menyerang alat kelamin. Bayi dapat tertular virus herpes dari ibunya, baik oral maupun genital. Infeksi virus herpes dapat merusak sistem saraf pada bayi atau keguguran.

Siapa yang perlu melakukan pemeriksaan TORCH?
1. Perempuan yang gemar mengonsumsi sayuran dan juga daging mentah
2. Perempuan yang suka memelihara binatang seperti anjing dan kucing
3. Perempuan yang baru memulai program kehamilan
4. Perempuan yang baru hamil (hamil muda)

Kapan Melakukan Pemeriksaan TORCH?
Sebaiknya dilakukan di awal kehamilan atau lebih baik lagi sebelum memulai program kehamilan.

Bagaimana pemeriksaan TORCH dilakukan?
Hanya dengan tes darah di laboratorium.

Di mana pemeriksaan TORCH bisa dilakukan?
Di klinik, laboratorium, atau rumah sakit anda sudah dapat melakukan pemeriksaan TORCH.

Sekian informasi mengenai pemeriksaan TORCH. Apabila anda membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai pemeriksaan TORCH ini silakan hubungi 021-7211305 atau kunjungi langsung klinik SamMarie Family Healthcare di Jl Wijaya 1 no 45 Jakarta Selatan.


Artikel lainnya :
Tips Memilih Dokter Kandungan
Tips Memilih Klinik Fertilitas Untuk Kesuburan dan Program Hamil
0 Comments

    Arsip

    December 2021
    November 2021
    September 2021
    August 2021
    July 2021
    June 2021
    May 2021
    April 2021
    March 2021
    February 2021
    January 2021
    November 2020
    October 2020
    July 2020
    June 2020
    May 2020
    April 2020
    March 2020
    February 2020
    January 2020
    December 2019
    November 2019
    October 2019
    August 2019
    July 2019
    June 2019
    May 2019
    April 2019
    March 2019
    February 2019
    January 2019
    November 2018
    September 2018
    August 2018
    June 2018
    May 2018
    April 2018
    March 2018
    January 2018
    December 2017
    September 2017
    August 2017
    July 2017
    June 2017
    May 2017
    April 2017
    March 2017
    February 2017
    January 2017
    December 2016
    November 2016
    August 2016
    April 2016

This is the background of the Bottom Area shown below. It'll display correctly on published site.
If you don't want background for the bottom area, simply hover over the bottom of this image to delete it. The background of the bottom area will be a solid dark color.

Click to set custom HTML
Hubungi Kami
Layanan
Obstetri & Ginekologi
Andrologi & Kesuburan Pria
Kesehatan Anak
Kesehatan Kulit & Kecantikan
Kesehatan Gigi & Mulut
Kesehatan Gizi Dewasa
Radiologi
Dokter Umum
Rawat Inap
Laboratorium Umum
Psikolog
Layanan Khusus
Inseminasi
Bayi Tabung
Andrologi
Fertility Check
Prenatal Screening
Skin Rejuvenation
Psoriasis
Konsultasi Psikolog Pra Program

Dokter Kami
Jadwal Dokter
Profile Dokter

Tentang Kami
​Sejarah
Visi & Misi
Promo & Artikel
Promo
Artikel Kesehatan
Kerjasama Asuransi
Event & Seminar


Contact Us
Hubungi Kami
Karir

Our location
Jalan Wijaya I No. 45, Petogogan, Kebayoran Baru
Jakarta Selatan 12170 - Indonesia
2023 SamMarie Family Healthcare | All Rights Reserved